Cara Mengawinkan Kenari Agar Cepat Bertelur

Cara Mengawinkan Kenari Agar Cepat Bertelur


Dikalangan masyarakat semakin marak hobi terhadap burung kicau, hal ini berdampak pada meningkatnya jumlah industri ternak burung kicau, salah satu dari burung kicau tersebut adalah burung kenari. Burung kenari semakin di gemari oleh pecinta burung kicau sehingga budidaya kenari pun sangat menguntungkan. dalam beternak kenari harus diperhatikan adalah proses betelur dari burung kenari tersebut, karena biasanya kenari akan menghasilkan telur ideal 3-4 telur. namun induk kenari biasanya akan beda beda dalam menghasilkan telur. di bawah ini akan di bahas dari cara mengawinkan burung kenari sampai cara kenari agar cepat bertelur. 



Baca juga : Cara Merawat Burung Kenari Agar Gacor 


Cara Kenari Cepat Bertelur

  • Penuhi Kebutuhan Gizi
    Asupan nutrisi dan gizi untuk burung kenari harus bisa terpenuhi agar bisa menghasilkan banyak telur. Biasanya asupan yang di butuhkan berasal dari biji bijian, sayuran hijau dan telur rebus. Namun ada baiknya anda menambahkan juga mulitvitamin yang bisa di peroleh di toko ternak atau toko pakan burung. Mulitivitamin ini sangat berguna untuk meningkatkan gizi ada kenari sehingga menambah produktifitas kenari.

  • Gunakan indukan kenari berkualitas
    Pemilihan indukan kenari akan sangat berpengaruh terhadap hasil anakan yang di hasilkan. Agar bisa menghasilkan anakan yang berkualitas usahakan memilih indukan yang berkualitas juga. Pilih indukan yang subur agar bisa menhasilkan  telur yang banyak.

  • Perawatan burung kenari
    Perawatan burung kenari merupakan hal wajib yang perlu diperhatikan. Perawatan ini meliputi, saat melakukan penjemuran secara rutin terhadap kenari dan jangan lupa pemberian pakan yang perlu di perhatikan.

  • Berikan vitamin
    Bukan hanya pakan saja, pemberian vitamin juga perlu di lakukan agar bisa memberikan hasil produksi telur yang ideal. Gunakan vitamin yang memiliki banyak kandungan vitamin E karena akan mempengaruhi tingkat kesuburan bagi indukan kenari.


Cara Mengawinkan Kenari

Berikut adalah tips cara mengawinkan burung kenari...

1. Kenari jantan dan betina ditempatkan pada sangkar terpisah, sehingga tingkat birahi kenari jantan dan betina tetap terkontrol. Bisa anda bayangkan seandainya pejantan dan betina selalu disatukan dalam satu sangkar maka dapat dipastikan gairah untuk kawin berkurang.

2.Pastikan Kenari jantan juga betina birahi serta sudah matang kelamin. Bila Kenari sudah birahi biasanya pejantan dan betina akan segera melangsungkan perkawinan saat disatukan. Ciri Kenari jantan birahi yaitu sering berkicau dan nabrak jeruji sangkar, adapun ciri kenari betina yang birahi yaitu merobek/menggangkut kertas dan menyusun sarang.

3. Bila Kenari jantan dan betina sudah birahi, segera kawinkan setelah mereka diberi makan dan sangkarnya sudah dibersihkan, caranya ambil Kenari jantan dan masukan ke dalam sangkar kenari betina.

4. Bila kedua Kenari tidak segera kawin dekatkanlah kenari jantan gacor lainnya ke kenari yang sedang kita kawinkan, biasanya setelah melihat pesaing datang maka Kenari jantan akan segera menaiki si burung betina lalu terjadilah perkawinan.

5. Jika Kenari sudah kawin biarkanlah kedua kenari tersebut berasamaan beberapa saat kurang lebih 1 jam-an. Idealnya 2 kali kawin sudah cukup lalu kenari jantan dipisah.

6. Ulangilah langkah diatas selama 3-4 hari berikutnya. Nah setelah lewat 4 hari masa perkawinan, Kenari jantan serta betina tidak perlu dikawinkan lagi, maka kanari betina akan segera bertelur kemudian mengerami telur-telurnya hingga menetas lalu meloloh anaknya hingga dewasa.

Baca juga : Jenis Jenis Burung Kenari Yang Sering Dipelihara


------------------------------------------------------------------------------------
Share ya...., semoga bermanfaat untuk anda...

Subscribe to receive free email updates: