Foto dan Gambar Sapi Terlengkap

Halo sahabat, kali ini tim usahaternak ingin berbagi galeri foto dan gambar sapi terlengkap baik sapi lokal, maupun sapi non lokal. Kami ingin sahabat ternak mengetahui bagaimana ciri fisik, postur, dan wujud asli sapi yang diidamkan. Setelah sebelumnya kami menjawab rasa penasaran sahabat ternak tentang kambing melalui galeri gambar kambing lokal dari kami, maka sekarang kami ingin menjawab rasa penasaran sahabat ternak tentang gambar jenis sapi favoritnya. Kami ingin mengklasifikasikan gambarnya berdasarkan kategori sapi tersebut ke dalam beberapa kategori, seperti gambar sapi pedaging / potong, gambar sapi perah, dan gambar sapi pekerja mengacu pada klasifikasi jenis sapi di seluruh dunia. Gambar sapi yang kami sajikan adalah gambar sapi asli, bukan gambar sapi kartun, selamat menikmati keindahan kekayaan alam ternak.

Gambar Sapi Pedaging

Berikut ini adalah koleksi gambar sapi pedaging baik yang ada di Indonesia maupun di luar negeri, rata-rata ciri fisik sapi pedaging adalah tidak memiliki kelenjar susu yang besar dan memiliki perawakan yang besar. Umumnya dipelihara untuk dipotong dan dikonsumsi dagingnya.

Gambar Sapi Aceh

Gambar sapi aceh - sapi pedaging lokal usahaternak

Sapi aceh merupakan satu sapi pedaging lokal favorit yang merupakan hasil persilangan antara sapi lokal dengan sapi ongole. Ciri fisiknya memiliki warna merah kecoklatan seperti warna sapi lokal dengan punuk kecil seperti sapi ongole  

Gambar Sapi Angus

Gambar sapi angus - sapi pedaging impor usahaternak

Sapi angus adalah sapi yang berasal dari daratan Eropa tepatnya dari negara Inggris. Daging sapi angus terkenal mutu dan kualitas dagingnya yang baik karena tidak banyak lemak. Ciri fisik sapi angus dapat dikenali dari warna tubuhnya yang hitam dan dengan tubuh besar kekar berisi namun tidak bertanduk.


Gambar Sapi Beefmaster

Gambar sapi beefmaster- sapi pedaging impor usahaternak

Sapi beefmaster adalah sapi yang pertama kali dikembangkan di Amerika (US) yang ,erupakan hasil persilangan antara sapi brahman jantan dengan sapi betina shorthorn ataupun hereford dari Inggris. Ciri fisiknya dapat dikenali dari tubuhnya yang besar dengan punuk dan bulu berwarna coklat kemerahan.  


Gambar Sapi Brahman

Gambar sapi brahman - sapi pedaging impor usahaternak 

Sapi brahman adalah salah satu dari berbagai jenis sapi yang berasal dari negara India. Ciri fisiknya dapat dikenali dari punuknya yang besar dan gelambir di leher serta biasanya sapi brahman berwarna coklat, merah, abu abu dan hitam.

Gambar Sapi Brangus

Gambar sapi brangus brahman angus - sapi pedaging impor usahaternak

Sapi brangus adalah sapi hasil persilangan antara sapi angus dari Inggris dan sapi brahman dari India. Ciri fisiknya hampir sama dengan sapi angus jika dilihat dari bentuk tubuh dan warnanya. Tapi, sapi brangus memiliki tanduk kecil.  

Gambar Sapi Charbray 

Gambar sapi charbray - sapi pedaging impor usahaternak

Sapi charbray merupakan sapi hasil persilangan dari sapi charolais dari Amerika dengan sapi brahman dari India. Ciri tubuh sapi jenis ini adalah memiliki bulu berwarna krem dengan punuk khas sapi brahman dan tanduk kecil.

Gambar Sapi Charolais

Gambar sapi charolais - sapi pedaging impor usahaternak

Sapi charolais merupakan jenis sapi yang berasal dari Perancis yang banyak dikembangbiakkan di Amerika Serikat. Ciri fisik sapi ini adalah tubuh yang tinggi besar dengan bulu warna perak terang kecoklatan dan tanduk yang panjang.



Gambar Sapi Droughmaster

Gambar sapi droughmaster - sapi pedaging impor usahaternak

Sapi droughmaster merupakan sapi yang banyak dikembangbiakkan di Australia. Awalnya sapi ini merupakan hasil persilangan antara sapi shorthorn dari inggris dan sapi brahman dari India. Ciri fisiknya adalah bulunya warna coklat kemerahan di seluruh tubuhnya. 


Gambar Sapi Hereford

Gambar sapi hereford - sapi pedaging impor usahaternak

Sapi hereford merupakan sapi yang juga berasal dari negara Inggris. Ciri fisik yang nampak dari sapi jenis ini adalah corak warna di bagian tubuh terutama perut dan kaki serta di bagian kepala. Sapi Herefor memiliki bentuk tubuh yang kekar dan panjang khas sapi Eropa.



Gambar Sapi Limosin (Limmousine)

Gambar sapi limosin - sapi pedaging impor usahaternak

Sapi Limosin merupakan jenis sapi yang berasal dari negara Perancis. Ciri tubuh sapi ini adalah memiliki tanduk kecil berbentuk lengkung, tubuh yang besar dan tebal serta bulun yang berwarna kemerahan. Sapi ini memiliki keunggulan tingkat pertumbuhan yang di atas sapi jenis lain.


Gambar Sapi Murray Grey

Gambar sapi murray grey - sapi pedaging impor usahaternak

Sapi Murray Gray adalah sapi yang berasal dari daerah Murray, Australia. Merupakan persilangan antara sapi angus dan sapi shorthorn asal Inggris. Ciri tubuh yang paling terlihat adalah warnanya yang keabu-abuan dengan bentuk tubuh mirip sapi angus.

Gambar Sapi Ongole

Gambar sapi ongole - sapi pedaging lokal usahaternak

Sapi ongole merupakan sapi yang berasal dari India yang cukup banyak diternak di daerah Indonesia. Ciri fisiknya adalah gelambir di daerah lehernya, tubuh yang berukuran sedang, dan memiliki berwarna putih dan hitam.

Gambar Sapi Peranakan Ongole (PO)

Gambar sapi peranakan ongole PO - sapi pedaging lokal usahaternak

Sapi PO merupakan hasil persilangan antara sapi ongole dengan sapi lokal di Jawa. Ciri fisiknya yaitu memiliki punuk dan gelambir di leher khas ongole, namun tidak sebesar ongole asli. Sapi jenis ini memiliki harga terjangkau serta multifungsi, selain dapat diambil dagingnya juga dapat dipekerjakan.

Gambar Sapi Shorthorn

Gambar sapi shorthorn - sapi pedaging import usahaternak

Sapi shorthorn merupakan jenis sapi yang berasal dari negara Inggris. Ciri fisik sapi jenis ini adalah punggung yang lurus, tidak terlalu kekar, tanduk pendek sesuai namanya, serta rcorak bintik bintik kecil berwarna putih dan merah.

Gambar Sapi Simmental

Gambar sapi simmental sapi metal - sapi pedaging import usahaternak

Sapi simmental merupakan sapi yang berasal dari Switzerland, Eropa. Ciri fisiknya kekar, mudah dijinakkan dan diarahkan. Umumnya warna tubuhnya identik dengan coklat di tubuh dan samping leher dan warna putih di daerah depan kepala dan bulu di telapak kaki. 

Gambar Sapi Perah

Selanjutnya adalah koleksi gambar sapi perah lokal maupun interlokal, rata-rata ciri fisik sapi perah adalah memiliki kelenjar susu yang lebih besar dari kelenjar susu yang dimiliki sapi pedaging. Umumnya dipelihara untuk diambil susunya (diperah) dan bukan tidak mungkin untuk dikonsumsi dagingnya.

Gambar Sapi Ayshire

Gambar sapi ayshire - sapi perah import usahaternak

Sapi ayshire merupakan sapi asal negara Skotlandia, Eropa. Ciri tubuhnya memiliki bulun yang cenderung merah dengan campuran putih. Tanduknya juga lurus dengan kepala dan mengarah ke atas.


Gambar Sapi Brown Swiss

Gambar sapi brown swiss - sapi perah import usahaternak

Sapi brown swiss memiliki ciri tubuh kokoh dan warna khas nya adalah warna bulu coklat sedikit abu - abu dengan warna hitam di ujung kepala, kaki dan bagian ekornya. 


Gambar Sapi Friesian Holstein

Gambar sapi friesian holstein - sapi perah import lokal usahaternak

Sapi Friesian Holstein atau biasa disebut sapi holstein berasal dari daerah Frisland, Belanda. Namun juga banyak ditemukan di daerah Selandia Baru dan Australia. Ciri khas yang paling terlihat dan mudah dikenali dari sapi ini adalah warna hitam putih yang ada di tubuh dan kepalanya.

Gambar Sapi Guernsey

Gambar sapi guernsey - sapi perah import usahaternak

Sapi guernsey merupakan sapi perah yang berasal dari Inggris. Ciri fisiknya yang nampak adalah bulu berwarna coklat kekuningan bercampur hitam dan putih dengan tanduk yang mengarah ke atas.


Gambar Sapi Jersey

Gambar sapi jersey - sapi perah import usahaternak

Sapi jersey merupakan jenis sapi perah yang berasal dari daerah Jersey, Inggris, Ciri fisiknya yang nampah adalah tubuh kecil dan bulunya yang berwarna coklat bercampur putih tipis.

Gambar Sapi Red Shindi

Gambar sapi red shindi - sapi perah import usahaternak

Sapi red shindi merupakan jenis sapi perah yang berasal dari India. Sapi ini masi sangat mirip dengan sapi sahiwal. Warna bulu hampir sama dengan sahiwal dengan bentuk tubuh yang juga sama. 

Gambar Sapi Sahiwal

Gambar sapi sahiwal - sapi perah import usahaternak

Sapi sahiwal merupakan sapi asal negara India yang memiliki tingkat produksi susu yang cukup tinggi. Ciri fisiknya adalah bulunya berwarna coklat kemerahan dan bercampur dengan warna putih serta adanya punuk, otot, dan gelambir di leher sebagai ciri sapi keturunan dari India.

Gambar Sapi Pekerja

Terakhir, koleksi gambar sapi pekerja dimana hanya diisi oleh jenis sapi lokal, rata-rata ciri fisik sapi pekerja adalah memiliki tubuh yang lebih langsing dan otot-otot yang lebih kuat. Umumnya dipelihara untuk dilombakan, dipekerjakan dan bukan tidak mungkin untuk dikonsumsi.

Gambar Sapi Madura

Gambar sapi madura - sapi pekerja lokal usahaternak

Sapi madura merupakan tipe sapi pekerja hasil persilangan dari sapi bali dengan jenis sapi impor ongole dan sapi lokal jawa. Oleh karenanya sapi madura memiliki warna bulu coklat khas warna sapi bali dan berpunuk sedang seperti sapi ongole. Dengan tubuh kecil, sapi ini tergolong sapi pekerja karena staminanya.

Gambar Sapi Bali

Gambar sapi bali - sapi pekerja lokal usahaternak

Sapi bali adalah sapi pekerja yang sesungguhnya yang merupakan keturunan dari sapi liar dan banteng. Tubuh kuat, otot yang besar dan stamina daya tahan tubuh yang luar biasa. Ciri fisiknya adalah warna kecoklatan merah bata untuk sapi bali muda, setelah dewasa warna akan lebih gelap hingga menjadi coklat kehitaman.


Demikian koleksi foto dan gambar sapi terlengkap yang kami sajikan, semoga bermanfaat dan memberikan gambaran pada sahabat untuk memilih dan mengoleksi gambar sapi kesayangannya. Tetap sayangi sapi anda, karena mungkin saja rezeki anda untuk dikembangkan ada disana. Tetap berkarya dalam ternak, salam ternak!! 

Subscribe to receive free email updates: